Sabtu, 01 November 2014

Kesalahgunaan Internet




Media internet yang sudah sangat meluas menyebabkan banyaknya terjadi kesalahgunaan internet pada remaja. Semakin berkembangnya masa, remaja sudah sangat terhipnotis dengan internet. Seolah – olah seorang remaja sudah tidak bisa hidup tanpa internet. Padahal, internet hanyalah penunjang bukan kebutuhan pokok kehidupan. Karena, media internet sudah sangat berbahaya saat ini.
Memangnya apa saja kesalahgunaan internet yang sudah dilakukan remaja?

Internet dapat membuat penggunanya kecanduan. Pengguna internet akan merasa lupa waktu ketika sedang asyik bermain dengan internet entah asyik memainkan game online, browsing ataupun hal lain yang mereka lakukan di internet. Biasanya para pecandu internet ini sulit menghilangkan rasa ketergantungannya di internet. Apalagi zaman sekarang biaya untuk akses internet cukup murah bahkan banyak operator yang menyediakan bonus internet yang berkapasitas cukup besar.

Teknologi komunikasi dan informasi seperti internet juga mampu mengakibatkan adanya tindakan criminal. Telah banyak tindakan kriminalitas yang dilakukan para penjahat internet seperti, penculikan, pemerkosaan, bahkan pembunuhan yang dilakukan dengan menggunakan media internet. Tindakan tersebut umumnya memanfaatkan jejaring sosial untuk mengincar para korbannya serta mengincar para remaja sebagai target utama.

Tersebarnya gambar yang tidak sesuai umur merupakan berita hangat zaman sekarang. Banyak remaja yang melihat gambar tidak sesuai dengannya. Hal itu dapat menyebabkan kecanduan, gangguan psikologis, atau dapat lebih berbahaya lagi.

Penyebaran pornoaksi dan pornografi di internet sangatlah marak. Kurangnya filter merupakan salah satu penyebab utamanya. Akibatnya tidak ada batasan umur bagi yang mengaksesnya. Anak dibawah umur pun bisa mengakses dengan mudah. Ini akan berdampak buruk bagi generasi kita. Kekhawatiran orang tua akan kasus ini memang benar dan tidak bisa disalahkan. Kesalahgunaan akan internet seperti inilah yang perlu ditindaklanjuti.
Peran yang sangat dibutuhkan disini adalah orang tua dan pemerintah. Orang tua merupakan subjek yang paling penting untuk mendidik seorang remaja untuk menggunakan internet dengan bijak dan bermanfaat. Sedangkan pemerintah dapat membuat situs yang berguna untuk remaja dan menyaring berbagai situs berbahaya yang dapat mengancam perkembangan remaja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar